OtomotifTechnology

Perbandingan Mobil Matic Dan Manual

Perbandingan Mobil Matic Dan Manual – Halo sobat Hosana semuanya! Seiring berjalannya waktu kemajuan dalam bidang teknologi dan otomotif tentunya juga semakin berkembang dan banyak mengalami perubahan. Salah satunya bisa kita lihat pada kendaraan mobil yang mana kendaraan mobil ini sekarang sudah dibuat semakin canggih dengan berbagai teknologi yang digunakan. Mulai dari mobil dengan mesin manual, mobil dengan mesin matic, hingga memasuki era terbaru yang mana kini mobil dengan mesin listrik sudah mulai diproduksi.

Akan tetapi saat ini kita akan membahas perbandingan antara mobil dengan mesin matic dan juga manual yang mana kedua jenis mesin tersebut tentunya memiliki perbandingan yang begitu signifikan. Apa saja yang menjadi perbedaan dari perbandingan kedua jenis mesin kendaraan tersebut? Nah, buat kalian yang penasaran dan ingin mengenal lebih jauh dari kedua perbandingan tersebut, berikut akan kami bahas dalam rangkuman artikel kali ini.

Perbandingan Mobil Matic Dan Manual

Mobil Matic Adalah

Untuk mengetahui lebih lanjut ada baiknya kita mengetahui terlebih dahulu apa sih yang dimaksud dengan mobil matic. Mobil matic merupakan suatu istilah yang paling sering digunakan pada mobil yang menggunakan transmisi otomatis ataupun transmisi tanpa ada lagi yang namanya penggunaan kopling secara manual. Berbanding terbalik dengan mobil manual yang menggunakan sistem transmisi manual yang mana apabila ingin mengendarai mobil manual kalian harus menginjakkan kaki ke kopling dan menggeser tuas dari persneling.

Pilih Mobil Matic Atau Manual Untuk Pemula

Mahir dalam mengendarai kendaraan mobil merupakan suatu kelebihan yang tidak semua orang miliki namun semua orang inginkan, yang mana saat ini bahkan para remaja sekalipun sudah banyak yang bisa mengendarai mobil. Jika ingin mengendarai kendaraan tentunya tidak bisa dilakukan secara langsung yang mana kita perlu menguasai terlebih dahulu teknik dalam berkendara. Oleh karena itulah dalam hal mengendarai mobil sekalipun kita harus menguasai hal-hal dasar yang diperhatikan saat berkendara.

Untuk yang masih pemula ada baiknya jika kalian belajar mengendarai mobil menggunakan versi matic, yang mana kita ketahui mobil matic ini tidak memiliki banyak teknik dasar atau sangat mudah dalam digunakan sehingga proses belajar mengendarai mobil akan jauh lebih mudah dilakukan. Akan tetapi dari beberapa riset menyatakan bahwa kebanyakan pemula banyak yang menggunakan mobil manual untuk belajar mengendarai mobil, mengapa demikian? Hal tersebut dikarenakan banyak yang kepikiran bahwa jika sudah mahir mengendarai mobil manual maka akan lebih mudah saat membawa mobil matic nantinya.

Lebih Aman Mobil Matic Atau Manual

Jika kita ingin melihat dari segi keamanannya, mobil matic jauh lebih aman dibandingkan yang manual terlebih lagi bagi mereka yang masih pemula. Hal tersebut dikarenakan cara mengendarai mobil matic jauh lebih mudah dibandingkan manual, karena hanya dengan menginjak pedal gas dan rem saja kita sudah bisa mengendarai mobil tersebut di jalan raya. Beda halnya dengan mobil manual yang harus memperhatikan posisi gigi mesinnya serta menginjak pedal koplingnya lagi. Oleh karena itu khususnya bagi kalian yang masih pemula dan belum begitu memahami cara mengendarai mobil, disarankan memilik mobil matic saat berkendara di jalan umum.

Mobil Matic vs Manual Di Tanjakan

Jika diukur dari segi tanjakan, bisa kita perhatikan bahwa mobil manual akan juga lebih unggul dibandingkan mobil matic, hal tersebut dikarenakan pengendara mobil manual bisa mengatur penggunaan gear yang sesuai dengan jalan tanjakan. Beda halnya dengan mobil matic yang hanya memainkan pedal gas dan rem saja tanpa adanya permainan gigi yang bisa mengatur tempo alur jalan yang dilewati. Namun hal tersebut bukan berarti mobil matic tidak bisa berjalan menanjak, mobil matic tetap bisa berjalan menanjak walaupun sangat lamban.

Lebih Laku Mobil Matic Atau Manual

Menurut data statistik hingga saat ini peminat dari jenis mobil matic bertingkat drastis yang mana hal tersebut menyatakan bahwa mobil dengan mesin matic jauh lebih laku di pasaran dibandingkan dengan mobil manual. Sampai saat ini dikatakan bahwa penjualan kendaraan mobil matic sudah mencapai angka hingga 25% pengguna di Indonesia.

Persamaan Mobil Matic Dan Manual

Sampai sejauh ini belum ada persamaan yang dimiliki mobil matic dan juga manual, yang mana kedua jenis mobil tersebut memang sangat berbeda. Baik dari segi mesin maupun desain dan bentuknya juga sangat berbeda.

Perbandingan Mobil Matic Dan Manual Yang Lebih Baik

Kelebihan Dan Kekurangan Mobil Matic Dan Manual

Seperti yang diketahui bahwa kedua jenis mobil yakni matic dan manual ini sangat berbeda pada bagian transmisinya yang tentunya dari kedua jenis transmisi tersebut bisa menjadi suatu kelebihan dan kekurangan yang ada. Berikut beberapa kelebihan serta kekurangan yang bisa kita temui pada mobil matic dan juga manual.

Kelebihan dari mobil manual bisa kita perhatikan dari segi penggunaannya yang begitu praktis serta kenyamanan dalam berkendara yang memang sudah tidak diragukan lagi. Bahkan pada jalan menanjak sekalipun juga begitu mudah untuk dilewati, oleh karena itu bagi mereka yang ingin berkendara dengan bebas dan santai maka direkomendasikan untuk menggunakan mobil matic. Selain itu pada mobil manual juga terdapat beberapa kelebihan seperti akselerasi atau kecepatan yang memang lebih optimal serta engine brake yang jauh lebih maksimal dibandingkan mesin matic. Walaupun membutuhkan waktu lama dalam mempelajari cara mengendarai mobil manual ini, akan tetapi dapat memberikan kepuasan tersendiri bagi pengendaranya apabila sudah lancar menggunakannya di jalan raya.

Kekurangan dari mobil matic juga terdapat pada bagian perawatan mobilnya yang begitu mahal karena minimnya bengkel yang menyediakan berbagai komponen dari versi tersebut. Selain itu pada bagian oli dari mesin matic ini memang harus rutin diganti karena perputaran mesinnya yang selalu otomatis. Untuk kekurangan dari mobil manual bisa dilihat dari cara mengendarainya yang begitu merepotkan karena harus menginjak kopling secara terus menerus.

Untuk Perempuan Lebih Baik Mobil Matic Atau Manual

Kebanyakan kaum perempuan tercatat lebih memilih mobil dengan mesin matic, mengapa demikian? Karena karakter atau sifat dasar perempuan yang memang ingin lebih simple dan tidak ingin repot maka baiknya perempuan mengendarai mobil matic saja.

Bahaya Mobil Matic

Banyak pengendara mobil yang belum mengetahui bahwa bahaya bisa terjadi apabila mobil matic sering menggunakan gigi L saat laju mesin kendaraan sedang cepat. Hal tersebut bisa saja mengakibatkan komponen kopling ganda dan juga clutch disc pada mobil matic bisa terselip karena CVT belt dan pulley terus saja bergesekan dan overheat.

Mengapa Mobil Manual Lebih Sulit

Mobil manual lebih sulit dikendarai karena mobil jenis ini menuntut pengendaranya agar terus berpikir tentang transmisi yang digunakan serta fokus pada kopling saat berkendara.

Boros Mobil Matic Apa Manual

Dari segi borosnya penggunaan bahan bakar, bisa dikatakan bahwa mobil matic ini jauh lebih boros dibandingkan yang manual.

Apakah Mobil Manual Lebih Awet

Dikarenakan durabilitasnya yang begitu tinggi sehingga membuat ketahanan komponen pada mesin manual ini akan jauh lebih awet dari yang matic. Salah satu faktornya karena penggunaan bahan bakar pada mesin manual yang terbilang irit sehingga membuatnya menjadi lebih awet.

Demikianlah pembahasan artikel kita kali ini yang merangkum beberapa perbandingan dari mobil matic dan juga manual dari berbagai segi dan sudut pandang manapun. Nah, setelah mengetahui berbagai perbedaan serta kekurangan dan kelebihannya, kalian lebih memilih mobil dengan mesin apa yang lebih baik digunakan?