Modifikasi Mobil
Modifikasi mobil merupakan proses penggantian kompenen mobil dari aslinya atau bawaan. Untuk melakukan modifikasi tentunya sudah menjadi hobi bagi sebagian pemilik mobil. Namun, modisfikasi mobil ternyata memiliki aliran, yang dimana aliran modifikasi tersebut bebas pilih yang mana. Modifikasi mencakup mody mobil, ban dan velg, interior hingga mesin. Yang dimana, sekecil apapun penggantian komponen yang berbeda dari aslinya disebut modifikasi. Disini saya akan menjelaskan tentang macam-macam aliran modifikasi dan tips untuk melakukan modifikasi mobil.
Macam-Macam Aliran Modifikasi Mobil
1. Sleeper Car
Berbeda dengan nama alirannya, sleeper car juga bisa disebut dengan mobil tidur. Modifikasi jenis ini menjadi jenis yang sangat menarik. Mengapa sangat menarik, walaupun istilahnya ‘mobil tidur’ modifikasi ini bukan untuk tiduran. Melainkan, jenis ini tidak mau menonjolkan bagian body dan interior.
2. Stance
Jenis modifikasi ini mempunyai beberapa berbedaan, seperti ground clearance yang dibuat serendah mungkin. Ubahan ini berfokus pada bagian kaki-kaki mobil, yaitu shock, vleg dan ban.
3. Camber
Berbeda dengan aliran stance, jenis ini lebih ekstrim dari jenis camber. Pada modifikasi camber ini, umumnya kaki-kakinya mobil terlihat khususnya roda keluar dari fender serta posisi vleg dan ban terlihat miring.
4. Street Racing
Jenis ini sering menjadi tren di kalangan anak muda pecinta kecepatan. Pasalnya, ciri khas aliran modifikasi ini adalah tampilannya yang sangat sporty. Menariknya aliran modifiaksi street racing ini bisa digunakan untuk harian dan juga mobil ini biasanya dibangun dari model kendaraan seperti sedan dan juga SUV.
5. VIP
Modifikasi VIP biasanya dilakukan pada pemilik mobil premium seperti alphard, Mercedes-Benz, BMW serta mobil menengah ke atas. Modifikasi ini merupakan tampilan mobil akan semakin menarik dan mewah, sehingga dinamakan aliran VIP. Ubahan yang dilakukan pada aliran mobil ini biasanya menambahkan interior dengan mini bar, TV berukuran besar, hingga jok yang mewah.
Tips Melakukan Modifikasi
1. Tentukan tema dan konsep
Sebelum melakukan modifikasi, awal pertama itu tentukan dahulu tema dan konsepnya. Hail ini, agar tahu arah modifikasi dan tidak saling bertubrukan serta malah tak nyambung satu sama yang lain. Temanya bisa dipilih dan beragam seperti dari racing, sporty, gothic, retro, modern, elegan, atau malah cute. Tema atau konsep ini bukan hanya dari eksterior tapi juga dari interior. Mulai dari dashboard, setir hingga jok dan karpet.
2. Perkiraan estimasi biaya
Langkah berikutnya setelah menentukan tema adalah melakukan perkiraan biaya. Sebelum memulai melakukan modifikasi, lakukan listing kompunen-komponen yang akan di ganti agar mengetahui perkiraan biaya. Untuk melakukan riset kecil seperti mengganti kaca film atau aksesoris akan mendapatkan komponen yang murah.
3. Pilih bengkel yang sesuai
Selain dari menghitung biaya atau budget, perkiraan bengkel juga yang ingin digunakan untuk melakukan modifikasi. Biasanya, bengkel meiliki spesifikasi berbeda-beda untuk tema tertentu.
4. Mulai dari mesin
Mesin merupakan hal yang paling utama untuk melaukan modifikasi. Bila tak ingin melakukan perubahan pada mesin, alangkah baiknya pengecekan mesin dilakukan agar memastikan tidak mengganggu proses modifikasi.
5. Eksterior
Setelah melakukan pada mesin, sekarang modifikasi eksterior. Mulai dari bodykit, cat atau penambahan stiker. Modifikasi eksterior juga mencakup pada ban serta velg.
6. Interior
Untuk memulai melakukan utak-atik interior seperti jok, karpet, dashboard, setir hingga head unit. Namun, jangan lupa harus tetap berpendirian pada konsep dan tema yang sudah ditentukan.
Modifikasi Aliran Mobil Jepang
Aliran modifikasi mobil Jepang atau Japanese Domestic Market (JDM) adalah aliran yang cukup banyak digemari oleh kalangan anak muda. Aliran ini berfokus pada semua komponen mobil menggunakan parts asli jepang. Seiring berkembangnya kebutuhan komponen modifikasi, aliran ini justru berkembangn dengan mengandalkan parts tambahan yang berasal dari eropa. Dikarenakan beberapa mobil di eropa memiliki karakter mobil yang mirip dengan mobil jepang, yakni karakter hand-right steering yang membuat beberapa parts memiliki kesamaan dengan apa yang ada dijepang.
Mobil Modifikasi Keren
Menjadi keren adalah sebuah pilihan, terutama pada mobil. Untuk modifikasi mobil menjadi keren itu sifatnya susah-susah gampang. Agar tidak salah untuk memodifikasikan, berikut beberapa rujukan yang bisa kalian ikuti sesuai dengan jenis mobil kalian.
1. sedan
Untuk modifikasi mobil ini, yang harus diperhatikan adalah warna, velg, eksterior dan interior. Pastikan warna yang kalian pilih memiliki kesan sporty dan untuk velgnya biasa digunakan dalam modifiksi berukuran 17 atau 18 inci. Sedangkan untuk interiornya, apstikan warna jok dan bodi mobil kalian sesuai agar menampilkan tampang yang elegal.
2. Sport Utility Vehicle(SUV)
Jenis mobil ini akan lebih menarik dengan menggunakan bodi tambahan yang bertipe lepas – pasang untuk eksteriornya dan menggunakan ukuran velg standar agar lebih fleksibel ketika dipakai harian. Dan untuk menambah kenyamanan, gunakan vintage leather untuk membungkus interior mobil Anda.
3. City Car
Untuk kenyamanan dalam penggunaan sehari – hari dan hobi offroad Anda, gunakan velg ring 17 inci yang dilapisi ban berdiameter 35 x 12 inci. Ganti control arm atas dan bawah agar posisi casten gardan mobil kembali seperti semula. Anda juga harus cermat dalam memilih track bar depan dan belakang serta shockbreaker yang akan digunakan dalam modifikasi mobil ini.